Masuk Nomine, JSI di undang mempresentasikan Proposal Pembinaan Jurnal
Dua Jurnal di Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Antasari Banjarmasin mendapat undangan kehormatan untuk mempresentasikan proposal pembinaan jurnal dalam Annual Conference on Research Proposal (ACRP) yang digelar oleh Diktis Kementerian Agama Republik Indonesia, mulai dari tanggal 18 – 19 Juli 2018 di Hotel Aston Bogor. Dua jurnal tersebut itu adalah Jurnal Ilmiah Ilmu Ushuluddin dan Jurnal Studia Insania. Selain kedua jurnal tersebut, jurnal lain yang di undang untuk mempresentasikan pembinaan jurnal nya adalah Jurnal Khazanah, Jurnal Tarbiyah, Jurnal Taradhi, dan Jurnal Al Banjari.
Jurnal Studia Insania (JSI) yang di wakili oleh Imadduddin sebagai Journal Manager JSI mempresentasikan kluster pembinaan jurnal dengan titik tekan kepada capaian Akreditasi Dikti. JSI mempunyai peluang yang sangat besar untuk dikembangkan untuk mencapai terakreditasi karena sejumlah persyaratan dalam Arjuna sudah dapat dipenuhi.
Sementara itu, masih dalam kluster yang sama, Mahdia Fadhila, M.Psi. Psikolog yang mewakili Jurnal Ilmu Ushuludin (JIU) dan juga salah satu dosen di Prodi Psikologi Islam mentargetkan jurnal yang dikelola untuk mendapatkan DOAJ sebelum mencapai akreditasi. Karena, salah satu indikator penilaian akreditasi adalah sudah terindeks di salah satu mesin pengindeks international.
Annual Conference on Research Proposal (ACRP) ini merupakan ajang terhormat bagi untuk memaparkan rencana riset atau pembinaan yang akan dilakukan. Terdapat 800 proposal riset yang masuk nominasi untuk dipresentasikan dalam forum ini sebelum ditetapkan sebagai penerima hibah penelitian Diktis. “Jumlah 800 proposal riset ini merupakan hasil seleksi dari 2.000 proposal yang kami terima setelah dilakukan diseleksi oleh Reviewer. Setelah dipresentasikan dalam ACRP ini proposal itu akan diseleksi untuk ditentukan riset mana yang layak mendapatkan dana hibah penelitian,” ujar Dr. Mahrus Elmawa selaku Kasi Penelitian Diktis Kemenag RI.
Menangapi masuknya dua proposal riset tersebut dalam ACRP, Dekan Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Antasari Banjarmasin, Dr. Irfan Noor, M.Hum. menyambut baik. “Ini merupakan suatu pencapaian dan kebanggaan bagi Fakultas Ushuluddin dan Humaniora. Semoga bisa lolos seleksi sehingga mendapatkan dana hibah kompetitif dari Diktis Kemenag,” harapnya