Kuliah Pakar “Komitmen Kerja Sebagai Kunci SUkses Revolusi Industri 4.0”
Kuliah Pakar Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Antasari Banjarmasin, Jumat, 4 Oktober 2019. Narasumber yang memberikan adalah Dr. Sumaryono, M.Si. Beliau adalah Dosen Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta dan juga Ketua Asosiasi Psikologi Industri dan Organisasi (APIO) Pusat.
Materi yang disampaikan adalah “Komitmen Kerja Sebagai KUnci Sukses di Era Revolusi Industri 4.0”. Acara ini dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Ushluddin dan Humaniora, Dr. Irfan Noor, M.Hum.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Prodi Psikologi Islam dan dihadiri oleh mahasiswa Psikologi Islam dari berbagai angkatan dan juga Dosen-Dosen di lingkungan Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Antasari Banjarmasin.